cara-reset-printer-canon-mp237

Canon MP237 merupakan jenis printer yang multifungsi, karena bisa digunakan untuk scan, foto copy dan cetak dokumen.

Selain itu Printer ini memiliki bentuk yang ramping dan harga yang relatif terjangkau.

Printer yang terus menerus digunakan pasti ada kalanya mengalami error sehingga tidak bisa digunakan untuk mencetak dokumen.

Printer Canon MP237 menggunakan tinta catridge PG180 dan CL811 yang dijual mulai dari 150 ribuan.

Selain itu, Canon MP237 juga menggunakan bantalan kecil berupa spons yang berfungsi untuk menyerap tinta pembuangan yang terakumulasi saat membersihkan head cartridge dan saat mencetak.

Jika bantalan spons penuh, maka akan muncul pesan error p07 atau E08 “A Printer error has occoured” atau Ink Absorber full”.

Lampu kuning berkedip 5 kali juga termasuk error yang sering dialami oleh Canon MP237

Printer yang mengalami error harus di reset agar bisa digunakan untuk mencetak kembali.

Cara Reset Printer Canon MP237 adalah sebagai berikut :

1. Tahap Persiapan

Resetter yang digunakan dalam proses ini berfungsi untuk mereset ulang chip yang terdapat pada printer.

Chip ini memiliki tugas mencatat semua proses percetakan yang dilakukan oleh printer.

Jika jumlah maksimal percetakan terdeteksi oleh chip, maka printer akan melakukan blinking dan prosesnya akan berhenti.

Hal seperti inilah yang sering membuat pengguna panik, apalagi ketika sedang mencetak file atau dokumen penting lainnya.

Baca juga : Cara Sharing Printer dengan WiFi.

2. Masuk Service Mode

Cara Reset Printer Canon MP237
  1. Matikan Printer dengan cara menekan tombol Power, namun kabel Power jangan dicabut.
  2. Setelah Printer mati, Tekan dan tahan Tombol Stop/Reset dan Tombol Power secara bersamaan.
  3. Tahan tombol Power jangan sampai lepas, lalu tekan – tekan tombol Stop/Reset sebanyak 6 kali.
  4. Jika sudah lepaskan kedua tombol dan Printer Canon MP237 akan masuk ke Service Mode.

3. Tahap Reset

  1. Ekstrak file Resetter yang tadi sudah anda download.
  2. Buka folder hasil Ekstrak lalu install file Resetter Canon MP287.
  3. Buka dan jalankan Service Tool yang sudah anda install.
  4. Opsi Absorder yang ada di bagian Ink Absorder Counter ubah menjadi Main
  5. Kemudian klik SET.
canon-service-tool
  1. Lalu klik EEOPROM.
  2. Selanjutnya Printer akan mencetak 1 halaman.
cara-reset-printer-canon-mp237
  1. Matikan printer lalu hidupkan kembali.
  2. Selesai, printer siap digunakan lagi.

Baca juga : Cara Reset Printer Epson L3110.

Rutin melakukan reset akan membuat Printer Cannon MP237 milik anda menjadi lebih awet.

Ketika anda menggunakan printer Cannon jenis ini dan tiba-tiba berhenti ketika digunakan, maka jangan panik.

Cukup lakukan langkah-langkah yang sudah saya tuliskan diatas dan Printer Cannon MP237 akan kembali normal seperti semula.

Jika sudah menerapkan cara diatas masih tidak berhasil juga, ada kemungkinan ada part yang rusak. Barulah dibawa ke tempat service terdekat.

Rendi Andika

Seorang yang tidak bisa lepas dari gadget, suka oprek android, kemudian membagikan pengalaman pribadi melalui situs ini ⭐ Mau tanya-tanya bisa langsung ke [email protected]

Bagikan:

[addtoany]

Tags:

Leave a Comment

Leave a Comment