Cara-Install-Qualcomm-Hs-Usb-Qdloader-9008

Proses flashing smartphona pasti dilakukan dengan bantuan komputer. Agar smartphone anda dapat terhubung dan terdeteksi oleh komputer, maka ada beberapa driver yang harus di install.

Ketika akan melakukan proses flashing yang mengharuskan anda menggunakan EDL mode (Emergency Download), maka Qualcomm Hs-Usb Qdloader 9008 wajib anda install.

Jika yang akan anda flash adalah HP Xiaomi, maka anda wajib install Xiaomi Usb driver dan Qualcomm Hs-Usb Qdloader 9008 pada PC/laptop yang akan digunakan.

Qualcomm Hs-Usb Qdloader 9008 adalah driver khusus yang menghubungkan antara smartphone yang menggunakan Chipset Snapdragon dengan komputer.

Karena sebagian besar HP Xiaomi menggunakan Chipset Snapdragon, maka wajib melakukan install Qualcomm Hs-Usb Qdloader 9008 sebelum memulai proses flashing.

Sebenarnya bukan khusus smartphone Xiaomi saja, melainkan untuk smartphone merk lain yang menggunakan Chipset Snapdragon.

Sebelum malakukan proses install, anda harus download file driver melalui link download yang ada di bawah ini.


Download Qualcomm Hs-Usb Qdloader 9008

NoNama FileWindowsLink
1Qualcomm Hs-Usb Qdloader 900832-bitDownload
2Qualcomm Hs-Usb Qdloader 900864-bitDownload

Silakan pilih sesuai dengan jenid OS Windows yang anda gunakan.

Setelah berhasil anda download, silakan di ekstrak terlebih dahulu sebelum melakukan instalasi.


Cara Install Qualcomm Hs-Usb Qdloader 9008

Qualcomm Hs-Usb Qdloader dapat di instal dengan 2 cara, yaitu secara otomatis dan manual.

Untuk melakukannya, silakan pilih salah satu dari kedua tutorial berikut ini :

Cara Install Otomatis

  1. Nonaktifkan atau Disable driver signature pada PC/laptop yang akan anda gunakan.
  2. Buka folder hasil ekstrak Qualcomm Hs-Usb Qdloader.
  3. Klik kana lalu Run as administrator pada file Driver_xxbit_Setup.exe.
  4. Kemudian klik Next, lalu pilih Next lagi.
  5. Selanjutnya pilih opsi “i accept the terms in the license agreement”, lalu klik Next.
  6. Kemudian klik Install.
  7. Tunggu beberapa detik sampai proses install Qualcomm Hs-Usb Qdloader, selesai.
  8. Jika sudah muncul pesan “Install Shield Wizard Completed“, silakan klik Finish.
  9. Jika muncul notifikasi perizinan, silakan klik Yes.
  10. Selanjutnya pc/laptop anda secara otomatis akan restart.
  11. Ambil smartphone anda, lalu masuk ke EDL mode.
  12. Apabila proses restart sudah selesai (pc/laptop menyala kembali), silakan hubungkan HP yang telah masuk EDL mode ke pc/laptop menggunakan kebel usb yang telah disiapkan.
  13. Selanjutnya masuk ke Device Manager.
  14. Kemudian klik Ports (COM & LPT).
  15. Apabila muncul Qualcomm HS-USB QDLoader 9008 (COMxx), berarti Driver Qualcomm sudah berhasil di install.
  16. Selesai.

Cara Install Manual

  1. Pastikan komputer anda sudah Disable driver signature.
  2. Silakan download Driver Qualcomm.
  3. Ekstrak file yang sudah anda download.
  4. Ambil smartphone anda, lalu masuk ke EDL mode (Emergency Download).
  5. Setelah berhasil masuk ke EDL mode, silakan hubungkan ke Pc/laptop menggunakan kabel Usb.
  6. Selanjutnya buka Windows Explorer lalu klik kanan pada This PC lalu klik Manage.
  7. Kemudian klik Device Manager, lalu klik Other Device.
  8. Apabila muncul QHSUSB_BULK berarti smartphone anda sudah terdeteksi oleh komputer namun belum terdeteksi dengan sempurna.
  9. Silakan klik kanan pada QHSUSB_BULK.
  10. Kemudian klik Update Driver.
  11. Lalu klik opsi “Browse my computer for driver software”.
  12. Kemudian klik opsi “Let mi pick from a list of available drivers on my computer”.
  13. Selanjutnya klik tombol Next, lalau klik tombol Have Disk…
  14. Lalu klik tombol Browse.
  15. Kemudian arahkan ke folder Driver Qualcomm yang tadi sudah anda ekstrak.
  16. Buka folder yang sesuai dengan OS yang anda gunakan (pilih X86 untuk Windows 32 bit dan X64 untuk Windows 64-bit).
  17. Selanjutnya klik pada file qcser.inf.
  18. Kemudian klik Open, lalu klik Ok.
  19. Setelah itu klik Next untuk memulai proses instalasi.
  20. Apabila muncul jendela peringatan dari Windows Security, silakan klik “Install this driver software anyway”.
  21. Setelah muncul status “Windows has successfully updated your driver”, berarti proses instal sudah selesai dan berhasil.
  22. Kemudian klik Close.
  23. Selanjutnya lalukan Refresh pada Device Manager.
  24. Lihat bagian Ports (COM & LPT), apabila sudah ada “Qualcomm HS-USB QDLoader 9008 (COMxx)”, maka proses instal dengan cara manual telah berhasil.
  25. Selesai.

Demikianlah tadi penjelasan mengenai cara Install Qualcomm Hs-Usb Qdloader 9008 secara otomatis dan manual

Dari kedua cara diatas, saya sendiri lebih memilih cara otomatis. Karena lebih mudah dan simpel.

Rendi Andika

Seorang yang tidak bisa lepas dari gadget, suka oprek android, kemudian membagikan pengalaman pribadi melalui situs ini ⭐ Mau tanya-tanya bisa langsung ke [email protected]

Bagikan:

[addtoany]

Tags:

Leave a Comment

Leave a Comment