Mau lebih jagu menggunakan Franco di MLBB? Gunakan rekomendasi build Franco tersakit dan terkuat full damage agar bisa MVP dan rekan satu tim terbantu.
Franco adalah salah satu hero tank di Mobile Legends yang saat ini namanya kembali naik karena digunakan oleh beberapa Proplayer untuk menunda musuh melakukan buff jungler.
Sebenarnya kemampuan tanking Franco cukup rendah di awal hingga pertengahan permainan.
Tetapi kemampuan bertahannya akan terus meningkat seiring berjalannya permainan.
Franco juga cocok dimainkan bersamaan dengan Miya maupun Layla sebagai Marksman.
Untuk menjadikannya tank tersakit dan terkuat, Franco harus menggunakan kombinasi build, emblem dan spell yang tepat.
Build Franco Tersakit dan Terkuat
Rekomendasi build Franco tersakit dan terkuat versi top Global yang akan membuatnya full tank dan memiliki full damage adalah sebagai berikut:
1. Magic Shoes
Item pertama yang harus dibeli adalah Magic Shoes, karena item ini akan mempercepat gerakan Franco baik itu dalam memposisikan diri, maupun memberi perlindungan terhadap rekan satu tim.
Magic Shoes juga akan memberi tambahan Cooldown Reduction sebanyak 10% yang mana bisa membuat Franco menarik hero lawan terus menerus.
2. Dominance Ice
Franco termasuk dalam salah satu heri tank yang boros mana, untuk itu tem yang cocok digunakan Franco selanjutnya adalah Dominance Ice.
Item ini akan memberikan Franco tambahan mana sebanyak 500, Physical Defense sebesar 70, dan Movement speed sebanyak 5%.
Bukan hanya itu saja, Dominance Ice juga memberikan Franco tambahan Cooldown reduction sampai 10%.
selain itu, pasif unik (Arctic Cold) dari item ini dapat mengurangi Shield dan HP Regen lawan yang ada di sekitar mencapai 50%, dan juga memberi tambahan Attack speed mencapai 30%.
3. Antique Cuirass
Ketika Franco menggunakan basic attack atau skill item ini akan menambah 2% movement speed, Physical dan Magical defense sebanyak 4.
Selain itu efek ini dapat distack hingga 5 kali dan kemampuan dari item ini akan aktif dalam kurun waktu 4 detik sekali.
4. Immortality
Immortality merupakan itam yang bisa membangkitkan kembali Franco dari kematian.
Ketika darah Franco habis dan mati, maka akan dibangkitkan kembali setelah 2,5 detik.
Dengan begini Franco dapat melindungi rekan satu tim lebih lama lagi.
Selain itu, Immortality juga akan mendapatkan 16% HP dan Shield bisa menyerap 220-1200 Damage.
5. Athena’s Shield
Athena’s Shield Merupakan item favorit semua tank di MLBB. Jadi Franco juga harus menggunakannya.
Pasif dari item ini cukup unik karena akan langsung aktif apabila terkena Magic damage.
Artinya Athena’s Shield akan memberikan pertahanan Magic yang cukup tinggi dari item defense lainnya.
Hebatnya lagi Magic Damage yang diterima oleh Franco selama 5 detik akan dikurangi sebanyak 25% dan akan Cooldown dalam waktu 10 detik.
Jadi, Franco akan lebih kebal dari Magic damage hero lawan terutama serangan dari perpaduan Build Dyrroth Tersakit.
Emblem Franco Terkuat 2023
Franco akan menjadi lebih kuat lagi dengan dukungan emblem yang tepat.
Untuk penggunaan emblem terkuat Franco 2023 silakan pilih emblem khusus Tank dengan pilihan talent berikut ini :
- Talent 1 (Shield) untuk menahan serangan Magic Damage.
- Talent 2 (Inspire) untuk mengurangi Cooldown.
- Talent ke 3 (Brave Smite) untuk memulihkan HP setelah Franco berhasil memberikan CC (Crowd Control) pada musuh.
Battle Spell Franco
Untuk Battle Spell kamu bisa menggunakan Flicker.
Demikianlah tadi rekomendasi build Franco tersakit dan terkuat yang bisa kamu coba sendiri untuk mendapatkan MVP dan melindungi rekan satu tim dalam pertandingan Ranked maupun Classic.
Dapatkan lebih banyak teman mabar dengan cara live Mobile Legend di TikTok.
Leave a Comment