Grab merupakan aplikasi transportasi online yang sering digunakan masyarakat Indonesia, aplikasi ini bisa dibilang mirip dengan aplikasi GoJek.
Perlu diketahui, Grab sebenarnya adalah perusahaan transportasi online yang berasal dari Malaysia dan sudah lama berada di Indonesia untuk menjalankan bisnisnya.
Sudah banyak kantor cabang Grab tersebar hampir di seluruh kota-kota besar di Indonesia.
Semakin lama sudah semakin banyak yang menggunakan Grab di Indonesia.
Baik dari pemuda, dewasa, sampai orang tua di Indonesia banyak yang memiliki akun Grab.
Aplikasi ini bisa digunakan untuk perjalanan, pesan-antar makanan, dan pembayaran digital.
Sama halnya dengan media sosial, kita pasti ingin mengganti foto profil akun Grab kita. Untuk menggantinya terbilang cukup mudah.
Cara ganti profil ini supaya akun Grab anda terlihat semakin menarik. Karena sudah tersedia banyak fitur di dalam aplikasi Grab ini. Seperti jadwal shalat, Quiz berhadiah, cerita, dan berita.
Cara mengganti foto profil akun Grab ini anda harus memiliki akun Facebook terlebih dahulu. Untuk lebih jelasnya simak cara selengkapnya di bawah ini.
Cara Ganti Foto Profil Grab dengan Mudah
Seperti yang sudah saya katakan anda harus memiliki akun Facebook terlebih dahulu, karena nanti anda akan menghubungkan akun profil Grab dengan akun Facebook anda.
Akun Facebook yang digunakan sudah aman dan benar – benar terproteksi.
Untuk aplikasi lain seperti Twitter, ataupun Instagram belum didukung oleh Grab.

- Patikan anda sudah log in ke aplikasi Facebook yang ada smartphone anda.
- Kemudiaan buka aplikasi Grab.
- Lalu anda pergi ke bagian menu Profil.
- Lalu masuk ke bagian Edit Profil.
- Selantutnya klik bagian tombol Terhubung dengan Facebook.
- Setelah itu akan muncul notifikasi “Grab ingin menggunakan facebook.com untuk masuk” silahkan anda klik Lanjutkan.
- Kemudian lakukan verifikasi akun Grab dengan akun Facebook anda.
- Setelah melakukan verifikasi maka secara otomatis foto profil anda akan berganti sesuai dengan foto profil akun Facebook anda.
Hanya itu saja cara yang dapat saya bagikan di atas. Sangatlah mudah bukan untuk mengganti foto profil akun Grab anda.
Untuk cara yang lainnya tanpa menggunakan akun Facebook mungkin tidak akan bisa.
Pasalnya Grab hanya memberikan cara ini untuk mengganti foto profil akunnya.
Demikian informasi tentang cara ganti profil Grab yang mudah dan cepat. Semoga anda bisa terbantu dengan adanya ulasan yang kami bahas diatas.
Artikel Selanjutnya Cara Memasukkan Kode Promo Gojek.
Leave a Comment