Cara Tukar Poin Telkomsel

1 min read

Cara Tukar Poin Telkomsel ke Kuota Internet

Poin Telkomsel adalah program dari provider Telkomsel yang bertujuan memberi perhatian lebih terhadap pengguna Telkomsel.

Dengan adanya program ini, pengguna Telkomsel mendapat banyak tawaran menarik.

Contohnya penukaran poin dengan HP, voucher belanja di E-Commerce, paket nelpon, paket internet dan masih banyak yang lainnya.

Setiap kali isi ulang pulsa maka pengguna Telkomsel akan mendapatkan sejumlah poin yang nantinya bisa ditukarkan dengan berbagai macam hadiah yang sesuai dengan jumlah poin yang dimiliki.

Semua pelanggan Telkomsel akan mendapatkan poin tersebut baik itu pelanggan pasca bayar ataupun prabayar.

Syarat dan Ketentuan

Ada beberapa hal yang perlu anda ketahui sebelum melakukan penukaran poin Telkomsel dengan kuota internet.

Syarat utama agar penukaran berhasil adalah jumlah poin harus sudah mencukupi.

Sebelum menukar poin Telkomsel ke kuota, simak beberapa ketentuan berikut ini :

  • Poin Telkomsel bisa ditukar dalam jangka waktu atau periode tertentu.
  • Setiap kuota internet masa aktifnya berbeda-beda.
  • Jumlah kouta yang di dapat akan bervariasi pada layanan Telkomsel.
  • Kuota internet bisa didapatkan bagi pengguna yang melakukan pengeluaran dengan rata-rata Rp 50.000 dalam 6 bulan terakhir yang disebut dengan tingkat RED.

Pengguna Telkomsel bisa mengecek jumlah poin yang sudah terkumpul melalui *7001*1# atau melalui aplikasi MyTelkomsel.

Cara Mengecek Poin Telkomsel

Cara Cek Poin Telkomsel
  • Ketik *7001*1# kemudian tekan Call /Panggil.
  • Tunggu beberapa saat, sampai ada SMS masuk yang berisi informasi mengenai Poin Telkomsel yang anda miliki.

Lalu, bagaimana cara tukar poin Telkomsel ke kuota ?

Penukaran poin bisa anda lakukan setelah jumlah poin yang dikumpulkan sudah mencapai nominal tertentu dengan mengikuti panduan berikut ini :

Cara Tukar Poin Telkomsel dengan Kuota Internet

Walaupun jumlah kuota yang didapatkan berbeda-beda pada setiap layanan Telkomsel, tetapi cara penukaran Poin Telkomsel ke kuota internet bisa dilakukan dengan metode yang sama.

Pengguna Telkomsel bisa melakukan penukaran melalui kode dial maupun lewat aplikasi MyTelkomsel.

Kode dial

  • Buka menu telepon lalu ketik *7003*3# lalu tekan panggil / call.
  • Kemudian akan muncul pilihan menu atau jenis paket internet yang sesuai dengan jumlah poin Telkomsel yang ingin digunakan.
  • Silakan pilih paket internet yang anda butuhkan, ketik nomer menu lalu tekan Send.
Cara Tukar Poin Telkomsel dengan Kuota Internet
  • Apabila muncul menu konfirmasi pilih saja YA (tekan angka 1) lalu tekan Send.

Baca Juga : Cara Merubah Kuota OMG Menjadi Kuota Flash.

Cara Tukar Poin Telkomsel dengan Pulsa

Jika anda ingin menukar poin Telkomsel dengan pulsa, silakan ikuti tutorial cara tukar poin Telkomsel jadi pulsa 2021 berikut ini :

Cara Tukar Poin Telkomsel Jadi Pulsa 2019
  • Tekan dial *700# lalu call/panggil.
  • Selanjutnya akan muncul informasi Poin yang anda miliki dan ada beberapa menu.
  • Pilih menu no. 3. Telco&Digital dengan mengetik angka 3 lalu kirim.
Cara Tukar Poin Telkomsel dengan Pulsa
  • Kemudian akan muncul beberapa menu, seperti SMS, 2. Paket Telepon, 3. Internet dan info lainnya.
  • Silakan pilih penukaran paket Telkomsel yang anda butuhkan.

Jika anda ingin mendapatkan internet gratis Telkomsel, coba gunakan APN Polosan Telkomsel.

Cara Kirim Poin Telkomsel

Cara 1 : KIRIM

  • Buka SMS atau Pesan pada HP yang anda gunakan.
  • Ketik SMS dengan format : KIRIM[Jumlah Poin]<spasi>Nomer HP Tujuan.
    Contoh : KIRIM50 085368687868.
  • Kemudian kirimkan ke 777.

Cara 2 : POIN

  • Cara yang satu ini sebenarnya sama dengan cara yang pertama yang membedakan hanya format SMS nya saja.
  • Ketik SMS dengan format : POIN[Jumlah Poin]<spasi>Nomer HP Tujuan.
    Contoh : POIN50 085368687868.
  • Kirim SMS tersebut ke nomer 777.

Demikianlah penjelasan mengenai cara tukar poin Telkomsel dengan Kuota Internet dan paket menarik lainnya.

Semoga dengan adanya penjelasan diatas, poin Telkomsel yang anda miliki tidak terbuang sia-sia.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *