Cara Install XAPK

2 min read

Cara-Instal-XAPK

Aplikasi dan game Android pada umumnya memiliki ekstensi Apk dan XAPK.

Adanya file XAPK sangat menguntungkan bagi para gamer. Karena tidak perlu repot mengunduh file apk dan Obb secara terpisah. Jadi cukup satu file saja yang di download.

Selain itu, file XAPK yang sudah di download bisa kita bagikan ke pengguna android lain.

Jadi mereka tidak perlu mengeluarkan kuota besar untuk mendapatkannya.

Perbedaan APK dan XAPK

Apk adalah ekstensi aplikasi dan game untuk sistem operasi android yang bisa disimpan di internal maupun eksternal memory serta bisa digunakan secara offline.

Meskipun bisa di instal secara offline, kebanyakan aplikasi atau game yang sudah ter-install akan mengunduh beberapa file tambahan. Sehingga tetap membutuhkan kuota internet.

Sedangkan XAPK adalah ekstensi aplikasi atau game yang memuat lebih banyak resource aplikasi, seperti file Obb, asset dan yang lainnya.

Jika menggunakan XAPK, perangkat anda tidak akan mengunduh file tambahan lagi. Karena semua paket instalasi sudah ada didalamnya.

Oleh karena itu, file XAPK memiliki ukuran yang jauh lebih besar dibandingkan dengan Apk.

Biasanya kita akan instal file OBB dan Apk secara terpisah, tetapi dengan XAPK kita tidak perlu melakukan hal itu.

Karena file Apk dan Obb sudah terdapat dalam satu file, jadi proses instal lebih simpel.

Lalu, bagaimana cara memasang XAPK di Android dan PC/laptop?

Pada dasarnya proses pemasangan XAPK sangatlah mudah, yang paling penting anda sudah memiliki file XAPK tersebut.

Terdapat beberapa cara install XAPK yang akan Techkinian bahas disini, yaitu install di Android, PC/laptop menggunakan Emulator.

Cara Install XAPK di Android

Menggunakan ZArchiever

  1. Ubah nama format file XAPK yang sudah anda download menjadi .zip.
  2. Contohnya PUBG_Mobile.XAPK ubah menjadi PUBG_Mobile.zip.
    cara instal xapk-2
  3. Selanjutnya ekstrak file .zip tersebut.
  4. Anda bisa menggunakan file manager bawaan HP jika sudah support fitur ekstrak, bisa juga menggunakan aplikasi ZArchiever.
  5. Buka folder hasil ekstrak, didalamnya akan ada file Apk dan Obb.
  6. Selanjutnya instal file Apk game.
  7. Kemudian pindahkan file Obb com.gameXXXXXXXX.obb ke folder Android > Obb paste disini.
    install-xapk
  8. Selesai dan game siap dimainkan.

Kalau ingin cara yang lebih mudah, silakan gunakan cara berikutnya.

Menggunakan XAPK Installer

  1. Siapkan file XAPK.
  2. Download aplikasi Installer xapk file lalu install.
  3. Buka Installer xapk file.
  4. Jika muncul pop up perizinan klik Allow.
  5. Kemudian file XAPK game yang ada diperangkat anda akan terlihat.
  6. Klik Install untuk memasang file XAPK tersebut.
    Cara-Install-XAPK.
  7. Proses instal file XAPK game akan memakan waktu lebih lama, jadi tunggu saja sampai proses install 100 % dan selesai.
    Cara-Memasang-XAPK
  8. Setelah selesai, game siap dimainkan.

Cara Install XAPK di PC/Laptop

Selain menggunakan cara di atas, file XAPK juga bisa dinstal melalui PC/laptop dengan bantuan software bernama Pure Install.

Untuk panduan Cara Mengubah XAPK menjadi Apk di PC, silakan ikuti langkah-langkah berikut ini :

Menggunakan Pure Apk Install

  1. Download file Pure_Apk_Install_Stup.exe.
  2. Kemudian install pada PC/laptop yang anda gunakan.
  3. Aktifkan Usb Debugging ponsel android anda.
  4. kemudian hubungkan ke PC/laptop menggunakan kabel Usb.
  5. Buka dan jalankan software Pure Apk Install.
  6. Setelah terbuka, silakan klik tombol Open APK file.
Cara-Install-XAPK-via-PC
  1. Arahkan ke folder tempat file XAPK disimpan.
  2. Kemudian klik pada file XAPK lalu klik Open.
  3. Contohnya disini saya akan install Wake me Up Asuna.
  4. Pada bagian “Install this XAPK to” pilih Internal android memory.
Cara-Mengubah-XAPK-menjadi-Apk-di-PC
  1. Selanjutnya Klik Install.
  2. Tunggu sampai proses instalasi selesai.

Cara Install XAPK di Nox

Nox Player merupakan emulator Android yang mudah digunakan dan cukup populer hingga saat ini.

XAPK juga bisa di install melalui Nox Player, dengan cara berikut ini:

  1. Pastikan Bluestack sudah terinstall di PC/laptop anda.
  2. Pastikan juga anda sudah menyiapkan file XAPK.
  3. Selanjutnya buka Nox Player Emulator.
  4. Lalu klik tombol Apk Instll yang terdapat dibagian kanan.
  5. Kemudian arahkan ke dalam folder tempat disimpannya file XAPK yang sudah anda download.
  6. Klik pada file XAPK, lalu klik tombol Open.
  7. Tunggu beberapa saat sampai proses install selesai.
  8. Jika sudah, silakan buka dan mainkan game yang sudah anda install.
  9. Selesai.

Masalah yang Sering Muncul saat Install XAPK

Proses instal XAPK tidak selalu berjalan mulus, terkadang ada beberapa masalah yang muncul.

Jika terdapat masalah yang muncul saat install XAPK, berikut cara mengatasinya.

1. Gagal Install

Gagal instal biasanya disebabkan karena opsi izin install dari aplikasi tidak dikenal lupa di aktifkan.

Untuk mengatasinya silakan aktifkan terlebih dahulu fitur ini melalui Pengaturan > Keamanan.

2. File XAPK Corrupt

Hal ini terjadi karena file XAPK yang anda download tidak lengkap sehingga mengalami corrupt atau rusak.

Biasanya disebabkan karena jaringan internet yang tidak stabil ketika proses download file XAPK.

Solusinya adalah anda harus download ulang file XAPK dan pastikan koneksi internet stabil.

Itulah tadi penjelasan mengenai file XAPK dan cara pemasangan di perangkat android.

Jika ada hal yang ingin ditanyakan silakan tinggalkan di kolom komentar.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *